SDN 18 Limboto Gelar Penamatan Siswa Kelas 6

Gambar
  SDN 18 Limboto menggelar pelepasan dan penamatan siswa-siswi Kelas 6 Tahun Ajaran 2022-2023 yang dilangsungkan di panggung hiburan halaman sekolah, Kamis (8/6/2023). Hadir dalam kegiatan ini, Kepala Kelurahan Durulanaa Aripin Kiyai Demak, S.STP,   Pengawas SD Fredi A. Malabali, Ketua Komite Sekolah Drs. Welly Moito, mantan Sekretaris Dinas Dikbud Asmin Tanua, M.Pd., pensiunan pengawas sekolah Abdul Rajak Baiku, S.Pd. dan Erna Hulao, S.Pd. dan orang tua siswa kelas 6. Dalam sambutannya Lurah Dutulanaa Aripin Kiyai Demak, S.STP mengatakan pendidikan adalah tolak ukur keberhasilan suatu bangsa, sebab hanya dengan mutu pendidikan bisa membawa kita   ke arah yang lebih baik. Sementara itu, Kepala Sekolah SDN 18 Limboto, Hastuti K. Pianus, M.Pd.   dalam sambutannya mengungkapkan bahwa tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah sebagai wujud dukungan dan motivasi kepada anak-anak untuk lebih giat belajar dan   bekal awal untuk melanjutkan ke jenjang berikutnya. Melalui kegiatan ini Hastut

Wabub Hendra Hemeto Tinjau Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan Di SDN 1 Limboto



Limboto, Wakil Bupati Kabupaten Gorontalo Hendra Hemeto, ST, M.M.Si. Senin (22-95-2023) meninjau pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan Tahun Pelajaran 2022/2023 di SDN 1 Limboto.

Dalam kunjungannya tersebut Wabub Hendra Hemeto didampingi pengawas pembina Fredi A. Malabali, S.Pd., M.Pd. dan Kepala SDN 1 Limboto WelfinTuna, S.Pd., MM.

Wabub Hendra Hemeto mengatakan kunjungannya ini merupakan wujud kepedulian pemerintah kabupaten Gorontalo terhadap dunia pendidikan.

Dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati yang juga adalah alumni SDN 1 Limboto tahun 1985 ini memberi suport dan semangat kepada peserta ujian untuk untuk fokus dan tekun menjawab soal-soal ujian agar memperoleh nilai terbaik.

"Keberhasilan anak-anak peserta ujian hari ini akan menentukan perjalanan untuk meraih cita-cita agar dapat membanggakan orang tua dan berguna bagi bangsa dan negara kelas" pungkasnya.


Dihubungi secara terpisah pengawas  pembina Fredi A. Malabali mengungkapkan Ujian Satuan Pendidikan tahun ini dilaksanakan secara serentak oleh 285 SD dan 128 SMP se Kabupaten Gorontalo.

Sementara itu kepala sekolah Welfin Tuna mengatakan peserta ujian SDN 1 Limboto berjumlah 55 orang yang dibagi dalam 3 ruang ujian. Ujian dilaksanakan tanggal 22 sampai 26 Mei 2023 untuk 8 mata pelajaran.

Ditambahkan oleh Welfn Tuna Pengawasan ruang dilaksanakan secara silang antar sekolah se-Kecamatan Limboto.

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer

Bank Soal OSN Matematika dan IPA SD/MI tahun 2023 serta Pembahasannya

Walau Minim Fasilitas, SDN 23 Limboto Laksanakan USP Online

SDN 18 Limboto Gelar Penamatan Siswa Kelas 6

Pedoman OSN (Olimpiade Sains Nasional) Jenjang SD/MI tahun 2023